Kamis, 14 Juli 2016

3 Tips Membuat Judul Keren




            Seberapa penting pengaruh judul terhadap penjualan buku?
SANGAT PENTING, judul merupakan bagian  pertama  dibaca oleh pembaca. Kesan pertama yang memberikan gambaran sebuah buku. Misal jika ada dua buah buku dengan tema yang sama
a.       “ Menambah Penghasilan Dengan Bisnis Online”
b.      “ Banjir Duit Dari Bisnis Online”
Jika kita bandingkan kedua judul tersebut. Mana yang akan lebih menarik minat pembaca?
Judul A terkesan lebih kaku dan terlalu teoritis. Sedangkan judul B lebih menarik dan membuat penasaran.  Pemilihan judul yang TEPAT akan membuat editor  melirik naskah kita untuk dievalusi dan jika sesuai akan diterima untuk diterbitkan. Apalagi jika isinya menarik sesuai dengan judul.
          Judul mungkin hanya terdiri dari beberapa kata bahkan hanya satu kata. Namun, ini adalah elemen penting dalam sebuah buku. Magnet yang akan menarik pembaca untuk membuka isinya.
Nah, itulah salah satu kekuatan judul sebuah buku. Buku dengan tema yang sama namun dikemas dalam judul yang berbeda akan memberikan kesan yang berbeda pula.
            Jadi bagaimana membuat judul yang menarik?
1.      Buatlah judul yang BERBEDA
Hal yang berbeda sering kali menjadi sorotan masyarakat. Begitu pula dengan judul yang berbeda akan membuat editor memilih naskah dengan judul yang tidak pasaran. Karena pembaca membutuhkan sesuatu yang BEDA sehingga tidak terkesan monoton.
2.      Ciptakan judul yang UNIK
Judul yang UNIK akan membuat pembaca penasaran. Judul UNIK membuat editor tertarik untuk memilih naskah kita dibandingkan dengan judul yang sudah umum. Apalagi jika isinya pun tidak kalah menarik dengan judul.
3.      Buatlah judul yang menarik PERHATIAN pembaca
Pilihlah kata-kata yang tepat untuk menarik PERHATIAN pembaca. Judul buku yang menarik perhatian akan membuat pembeli tidak ragu membeli buku sekalipun harganya mahal
      Penulis harus mampu memberikan kesan pertama yang membuat pembaca jatuh hati pada judul buku kita. Maka teruslah belajar menjadi penulis kreatif yang mampu menciptakan judul buku yang berbeda, unik dan menjadi perhatian pembaca. Judul seperti itulah yanga akan diingat dan dilirik para pembaca juga sangat menentukan penjualan naskah buku kita.
Training menulis di Indscript Training Centre akan membantu para penulis untuk mengembangkan potensi menulisnya salah satunya membuat judul yang menarik. 
Selamat berkarya!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar